Usaha

Menyesatkan Pekerja & Memotivasi Pengusaha

Contoh Cerita di Bisnis Cerita Online

Hallo pembaca,

Kali ini komik model baru telah terbit, yaitu komik petualangan Anda. Di komik petualangan Anda ini, Anda dapat menentukan sendiri jalan ceritanya dengan memilih apa yang akan dilakukan. Pada penerbitan komik petualangan yang pertama ini, alur ceritanya masih sederhana. Diharapkan ke depannya akan lebih banyak lagi alur cerita yang dapat dipilih dengan ending yang lebih menantang.

Cerita ini sudah lebih dahulu diperkenalkan di blog saya dalam rangka menindaklanjuti tulisan sebelumnya, yaitu “Bisnis Cerita Anda di Internet.”

Semoga dapat menghibur dan menjadi inspirasi. Salam.

~~~

Hari ini adalah hari Senin. Dan Tesio harus segera berangkat ke sekolah karena akan ada upacara pengibaran bendera pagi itu. Seperti halnya teman-temannya yang lain, sebenarnya Tesio tidak terlalu suka dengan upacara ini karena selain harus berangkat lebih pagi, juga karena harus berjemur di lapangan upacara yang panas sekali.

Seperti biasanya, Tesio berangkat ke sekolah dengan berjalan kaki. Kebetulan jarak dari rumah ke sekolah tidak jauh, kira-kira 1 km. Tapi kali ini Tesio harus bergegas supaya tidak terlambat. Karena jika terlambat, maka Tesio akan terkena hukuman hormat kepada bendera selama 2 jam pelajaran.

tesio1

Jarak ke sekolah memang tidak jauh, tetapi Tesio harus melalui sebuah hutan kecil yang sepi. Konon hutan kecil ini angker. Kalau ada yang masuk ke hutan ini, maka dia tidak akan dapat keluar lagi. Hiii…

Tesio dengan terburu-terburu berjalan melewati hutan kecil tersebut. Rasanya perjalanan kok jadi jauh sekali dan seolah tidak sampai-sampai ke sekolah.

Saat melewati hutan kecil tersebut tiba-tiba terdengar suara seperti tangisan bayi. Nampaknya suara tersebut berasal dari parit yang ada di pinggir jalan yang memisahkan antara jalan dengan hutan kecil.

Apa yang akan Tesio lakukan? Pilih salah satu dari pilihan berikut:

a) Lari ketakutan…

b) Melongok parit untuk mencari tahu…

c) Melapor ke Pak RT…

6 responses to “Contoh Cerita di Bisnis Cerita Online

  1. mohamad rahmat September 30, 2009 pukul 4:29 am

    a)lari ketakutan
    sebab tesio harus cepet-cepet sampai ke sekolah

  2. bayu satrio Oktober 24, 2009 pukul 1:52 pm

    mencari tahu apa yang ada di dalam parit, bila menemukan sesuatu yang mencurigakan segera panggil masyarakat sekitar serta hub. RT setempat. selesai itu dapat berkoordinasi dgn RT tersebut untuk mengantarkan ke sekolah dengan maksud RT tersebut dapat menyampaikan alasan kenapa Tesio terlambat utk upacara

  3. cityron Februari 21, 2010 pukul 3:31 pm

    lam knl,di tgu knjgn blknya ya

  4. backpacker jogja Mei 5, 2010 pukul 9:31 am

    melongok keparit lalu lari ketakutan ke rumah pak rt, setelah itu mbolos sekolah…daripada sudah ketakutan ,setelah ke pak rt jadi bolak-balik jalannya jd makin jauh dan makin terlambat, masih dihukum pula..skr mana ada rt yg mau bela-belain ngantar sekolah…jadi sekalian aja bolos hehehe…peace..salam damai

Tinggalkan Balasan ke Herlangga S.W. Batalkan balasan